• LAINYA

DOWNLOAD–Major Themes of the Qur’an adalah salah satu karya Fazlur Rahman Malik (1919-1988) atau lebih dikenal dengan Fazlur Rahman saja, nama yang bagi orang Indonesia atau dunia Islam tidak asing lagi di blantika pemikiran keislaman kontemporer asal Pakistan ini.

Fazlur Rahman Malik, Pakistan

Karya ini sudah diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia dengan dua judul. di antara oleh penerbit Mizan dengan judul: Tema-tema Pokok Al-Qur’an, pada 2017. Karya ini seolah kian menguatkan asumsi bahwa sarjana Muslim di luar lingkungan tafsir dan teologi berupaya melengkapi atau menuntaskan perjalanan intelektualnya dengan dan di Alquran.

Tema-tema Pokok Alquran adalah model penguasaan Fazlur Rahman terhadap atas salah satu teks terkaya dalam sejarah pemikiran keagamaan. Dalam karya ini, Rahman menguraikan kompleksitas Alquran dalam tema-tema seperti Tuhan, masyarakat, wahyu, dan kenabian dengan keterikatan mendalam seorang Muslim yang terdidik di sekolah-sekolah Islam dan sarjana yang mengajar selama beberapa dekade di Barat.

Dalam buku ini, Fazlur Rahman menjabarkan pokok bahasannya menjadi 8 tema utama:
(1) Tuhan
(2) Manusia sebagai Individu
(3) Manusia dalam Masyarakat
(4) Alam Semesta
(5) Kenabian dan Wahyu
(6) Eskatologi
(7) Setan dan Kejahatan
(8) Kelahiran Masyarakat Muslim

Pendekatan kajian Alquran dengan cara tematik tampaknya lebih menarik di samping juga memperkaya dan menambah ketajaman makna yang dikandung oleh sebuah ayat/surah dalam sebuah tema yang sama. Kajian yang demikian semakin menjadikan pesan/makna Alquran jadi lebih utuh (holistik) dan tidak terpecah-pecah (parsial).

Pemilihan tema Alquran ke dalam 8 kategori itu masih patut dipertanyakan: atas dasar pemikiran/argumentasi apa al qur’an sebenarnya memuat kedelapan tema tersebut lalu disebut sebagai ‘pokok’? Apa kriteria pokok dan bukan pokok? Apakah didukung oleh data statistik? Prosentase jumlah ayat? Ataukah atas selera pribadi Fazlur Rahman semata? Lebih konkretnya segera saja unduk di link berikut ini:

Baca Juga :  Unduh Tafsir Abed al-Jabiri! “Fahm al-Qur’ān al-Karīm”, Tafsir Berdasarkan Kronologi Penurunan Surah

Link-01: Tafsir Tematik Fazrul Rahman

Share Page

Close